Hal-Hal yang Berpengaruh Terhadap Kesuburan Wanita


Wanita sangatlah sensitif dalam hal kesuburan. Faktor yang mempengaruhi kesuburan wanita bisa berasal dari kebiasaan sehari-hari maupun usia. Selain itu, nyatanya faktor gaya hidup juga sangat berpengaruh sekali. Nah, untuk lebih jelasnya mengenai hal-hal yang berpengaruh kesuburan wanita, berikut kami bagikan informasi selengkapnya. Silahkan disimak.

Hal yang Mempengaruhi Kesuburan Wanita

   Terlalu Kurus

Banyak wanita yang sibuk berdiet menahan lapar demi mendapatkan tubuh kurus. Padahal terlalu kurus tidak baik untuk kesuburan wanita. Tubuh yang terlalu kurus biasanya kekurangan hormon leptin yang bertugas mengontrol rasa lapar dan kenyang. Hormonini juga mempengaruhi masa menstruasi.

    Obesitas

Menurut seorang spesialis obgyn bernama Thomas Jefferson “semakin berat bobot tubuh wanita, makan semakin rendah fungsi ovariumnya.” Wanita yang berusia di atas 18 tahun yang mengalami obesitas akan cenderung mengidap polycystic ovary syndrome dan menyebabkan sulit hamil.

   Merokok

Merokok dapat menurunkan peluang kehamilan dan mengganggu perkembangan janin. Merokok juga dapat mengacaukan hormon dan merusak DNA. Menurut American Society for Reproductive Medicine, merokok adalah penyebab dari 13 persen kasus infertilitas.

    Olahraga Berat

Berolahraga secara teratur  memang baik untuk menjaga kesehatan dan kekuatan tubuh. Namun berolahraga terlalu berat justru menyebabkan dampak yang buruk pada proses ovulasi. Olahraga mempengaruhi siklus haid menjadi terlalu banyak atau terlalu sedikit.

   Konsumsi Kafein Berlebihan

Mengkonsumsi kafein secara berlebihan dapat mengganggu kontraksi otot yang bertugas memindahkan sel telur dari ovarium melalui tuba falopi ke rahim.

    Bertambah Usia

Beberapa tahun sebelum mengalami  menopause, anda akan gangguan kesuburan karena berkurangnya  jumlah sel telur. Tidak ada yang pasti tentang kapan seorang wanita mengalami gangguan kesuburan, namun kebanyakan dokter mengatakan saat umur wanita di atas 35 tahun peluang kehamilannya akan menurun.

    Faktor Keturunan

Biasanya faktor genetik sangatlah berpengaruh. Jika keluarga anda mengalami menopause pada usia yang tergolong muda, maka besar kemungkinan anda juga mengalaminya.

   Zat Kimia

Paparan zat-zat kimia seperti pestisida ataupun polutan dan zat-zat lainnya dapat menurunkan tingkat kesuburan wanita hingga 29 persen. Beberapa zat kimia yang kita temui di produk kosmetik ataupun pembersih rumah juga dapat mempengaruhi kadar hormon di dalam tubuh.

   Stress

Stress diketahui dapat menyebabkan gangguan ovulasi yang akan menyebabkan kualitas sel telur tidak maksimal. Stress juga dapat menyebabkan terjadinya kejang pada saluran telur dan menyebabkan terganggunya perpindahan sel telur.

   Ketidakseimbangan pH

pH normal pada lendir leher rahim adalah 3,5 hingga 5,5. Jika keseimbangan pH lendir leher rahim terganggu maka sperma akan mudah mati. Jika lendir terlalu kental, gerakan sperma juga terbatas.

   Kekurangan Vitamin D

Kesuburan wanita tentu tidak lepas dari asupan nutrisi yang di dapat. Kekurangan nutrisi dapat berpengaruh pada menurunnya tingkat kesuburan. Kekurangan vitamin D contohnya. Maka dari itu penuhi asupan vitamin D anda agar terhindar dari masalah kesuburan. Babarapa makanan yang mengandung vitamin D antara lain ikan, daging, kuning telur, dan hati.

   Laptop dan Gadget

Paparan radiasi yang berasal dari laptop ataupun gadget anda sangat mempengaruhi tingkat kesuburan. Pastikan saja anda tidak meletakkan laptop ataupun gadget di sekitar paha. Hindari juga kebiasaan menyimpan gadget di saku celana.

Itulah beberapa hal yang dapat mempengaruhi kesuburan wanita. Semoga informasi yang kami bagikan di atas bisa menjadi referensi yang bermanfaat.

Comments

Popular posts from this blog

Lakukan 5 Cara ini Agar Larimu Bisa Secepat Kilat

Cara Ampuh Agar Mata Terlindungi dari Bahaya Radiasi Komputer

Beragam Cara Ampuh Untuk Meningkatkan Kesuburan Wanita